Tsunami Merenggut Kebahagiaanku
Resensi Novel Hafalan Shalat Delisa
Ruang Resensi | Ahad, 26 Desember 2004 menjadi hari yang tak pernah terlupakan bagi rakyat Indonesia. Khususnya, orang-orang yang tinggal di Nanggroe Aceh Darussalam.
Makhluk asing bernama tsunami tiba-tiba datang menjamah dataran bumi yang konon bergelar Serambi Mekkah itu. Kubik-kubik air laut yang tak terhitung jumlahnya ditumpahkan ke darat, menyapu segala sesuatu; gedung-gedung, kantor-kantor, rumah-rumah, hingga manusia.
Wajah-wajah panik, teriakan, jeritan, dan tangisan bercampur dengan hantaman air ke segala penjuru. Setiap orang berjuang untuk menyelamatkan diri sendiri; orang tua lupa pada anaknya, suami lupa pada istrinya, saudara lupa saudaranya. Seolah-olah gambaran kiamat yang kelak akan mengakhiri dunia.
Tere Liye yang sedang makan siang di kamar kostan ukuran 2x3 m sambil menatap televisi, tersedu dan menangis setelah menonton berita anak-anak yang kakinya diamputasi pasca tsunami. Kemudian bersumpah untuk menulis kisah yang amat sederhana tentang kejadian menyakitkan tersebut. Lalu lahirlah novel Hafalan Shalat Delisa ini.
Sinopsis Novel Hafalan Shalat Delisa
Delisa berumur 6 tahun dan memiliki tiga saudara; Fatimah, Aisyah, dan Zahra. Ibunya, Ummu Salamah adalah seorang penjahit sekaligus pembordir pakaian yang sering dipesan oleh tetangga-tetangga dekat rumahnya. Sedang Abi Usman, ayahnya, bekerja di kapal tanker perusahaan minyak internasional.
Keluarga Delisa tinggal di komplek perumahan sederhana. Tepatnya, di sebuah daerah tepi pantai bernama Lhok Nga.
Kehidupan gadis ini biasa-biasa saja. Layaknya, anak anak yang seumuran dengannya; pergi ke sekolah, bermain hingga sore, mengaji, bercanda dengan kakak-kakaknya, dan sebagainya.
Dalam keluarganya ada salah satu kebiasaan yang sudah berjalan lama, yaitu memberikan hadiah kalung emas bagi setiap anak yang menyelesaikan tugas hafalan shalat dari sekolah. Seperti yang telah dilakukan Fatimah, Aisyah, dan Zahra. Delisa sebagai anak paling bungsu akhirnya mendapat giliran.
Hasrat terhadap kalung emas menjadikannya terpacu untuk menuntaskan hafalan. Akan tetapi, hal tersebut tidak mudah. Hari-harinya terasa rumit. Hafalannya morat-marit. Bacaannya terbolak balik. Sering lupa, dan macam-macamlah urusannya.
Hingga akhirnya, Aisyah membuat tekhnik jembatan keledai untuk membantunya. Benar saja, dengan cara itu, dia menjadi lebih lancar dan mudah dalam menghafal.
Saat-saat yang dinanti akhirnya tiba. Delisa berangkat bersama umminya ke sekolah untuk ujian hafalan. Sungguh, keduanya tidak tahu bahwa hari itu adalah hari yang sangat naas.
Satu per satu anak menyetorkan hafalan sekaligus praktik hingga tiba urutan Delisa. Persis, ketika dia mengangkat takbiratul ihram dan ucapan itu hilang dari lisannya ... lantai laut retak. Seketika dasar bumi runtuh dan merekah sampai ratusan kilometer. Gempa menjalar dahsyat, mengguncang Banda Aceh hingga Lhok Nga.
Delisa yang terkena pecahan kaca pas bunga akibat gempa tetap tak hirau dan berusaha meneruskan bacaannya. Sementara itu, gelombang tsunami yang menggulung lautan sedang menyapu ke bibir pantai. Lalu, tanpa ampun memberangus semuanya; pepohonan kelapa, lapangan bola, tiang-tiang gawang, rumah-rumah warga, hingga meunasah yang indah.
Ketika dia mengangkat takbir untuk bersujud, air menerabas ke sekolah. Menghantam tembok hingga rekah. Dirinya tersapu. Terseret air. Terlempar ke mana-mana. Tubuhnya yang rapuh terbentur segala macam benda. Luka dan lebam di sana sini.
Hari itu, Ahad 26 desember 2004 menjadi catatan kelam di Bumi Pertiwi. Terkhusus lagi bagi orang-orang yang baru pertama mengalaminya.
Saat seluruh dunia berhiruk pikuk dengan bencana, bersama kesedihan yang menyeruak di mana-mana. Delisa tidak diketahui keberadaannya. Entah hidup atau mati ....
Kelebihan dan Kekurangan Novel Hafalan Shalat Delisa
Sebagai novel pertama yang ditulis oleh Tere Liye, novel ini patut diapresiasi. Muatannya terasa emosional karena memang bersentuhan langsung dengan kehidupan banyak pembaca.
Karya yang lahir setahun setelah bencana tsunami tidak bisa dikatakan terlambat. Bagaimanapun, saat itu masih banyak orang yang merasakan trauma dan guncangan. Ditambah lagi, Nanggroe Aceh belum sepenuhnya pulih. Sisa-sisa tsunami masih bisa ditemukan di segala arah.
Banyak hikmah dan pelajaran yang bisa diambil dari Hafalan Shalat Delisa. Salah satunya, peran orang tua dalam memberi semangat dan dukungan pada anaknya saat belajar agama. Juga persembahan reward bagi setiap pencapaiannya. Walau sekadar menghafal bacaan shalat yang nampak remeh dan sepele.
Sebenarnya, novel ini datang dengan konflik yang sangat sederhana. Berkutat pada Delisa yang kesulitan berjuang menghafal bacaan shalat, serta hasrat untuk memiliki kalung emas. Itu saja. Bagian-bagian awal pun terasa sangat menjenuhkan. Akan tetapi, novel ini terselamatkan dengan mengangkat bencana tsunami, sehingga melebur dan memenangkan banyak hati.
Selain itu, catatan kaki yang berisi komentar penulis malah berlebihan dan mengganggu. Walau tujuannya untuk mempengaruhi sentimen pembaca, mempertajam keadaan tokoh, atau menjelaskan impresi penulis ketika menoreh naskah ini, tetap saja nampak terlalu berisik.
Terakhir, entah penulis yang luput atau editor yang lalai, penukilan sepotong ayat Al-Quran surah asy-Syarh ayat 5 tidak tepat. Seharusnya Fainna ma'al 'usri yusro, bukan painnakal 'usri yusro (hal 124|).*
Kesimpulan novel Hafalan Shalat Delisa: berkisah tentang gadis bernama Delisa yang berjuang untuk menghafal bacaan shalat demi mendapatkan hadiah berupa kalung emas. Namun, di tengah perjuangan itu, tiba-tiba tsunami melanda tempat tinggalnya.
Identitas Novel
Demikian resensi novel Hafalan Shalat Delisa. Semoga bermanfaat.
*Novel cetakan ke XII terbit tahun 2010. Walau sudah 12 kali cetak, kekeliruan ini belum diperbaiki.
Baca juga Resensi Novel Keajaiban Toko Kelontong Namiya | Keigo Higashino
0 comments